Profil Lulusan/Alumni
Lulusan/Alumni Prodi Teknik Elektro UAI telah bekerja pada berbagai jenis perusahaan industri dalam jangka waktu rata-rata kurang dari 6 bulan setelah lulus. Bahkan banyak diantara mereka yang telah bekerja sebelum lulus.
Sebagian besar lulusan terlibat dalam industri TIK, nasional dan internasional. Bahkan ada yang berkarya dalam industri tenaga listrik, elektronika, pertambangan, transportasi, biomedik dan industri lain terkait. Tidak hanya itu alumni Teknik Elektro juga berkontribusi pada masyarakat sebagai wirausaha mandiri tingkat menengah dan kecil.
Lulusan Teknik Elektro tidak hanya dibidang kelistrikan tapi dapat bekerja dibidang pekerjaan lainnya seperti pada bidang industri dan jasa. namun pada umumnya alumni Teknik Elektro UAI banyak berkerja di Perekayasa Jaringan Radio (RF Engineer), Perekayasa Transmisi Optik (Optical Transmission Engineer), Perekayasa Elektroteknik (Electrical Engineer), Perekayasa Sistem Mekatroniks (Mechatronics Engineer), Perekayasa Elektronik (Electronics Engineer), dan Perekayasa IT (IT Engineer).
Hal tersebut dilakukan melalui penyiapan sarjana teknik elektro dengan memantapkan dasar elektroteknik umum dan mengarahkan pada bidang telekomunikasi dan mekatronika sebagai pembekalan keahlian.